Apa itu Trigger dalam anime world trigger ?


Apakah kamu tahu apa itu Trigger ?
Triggers adalah Senjata neighbor yang di buat menggunakan energi trion. Trigger hanya di gunakan tujuan pertempuran. Kekuatan dan Kemampuan Trigger secara langsung sangat di pengaruhi oleh energi trion yang di miliki oleh seseorang sebagaimana yang telah di tunjukkan oleh Kuga dan Chika.
Seseorang yang menggunakan jenis trigger (Scorpion melawan Scorpion) yang sama untuk bertarung akan memiliki hasil yang berbeda karena dalam pertarungan tersebut seseorang akan tergantung pada kekuatan dan energi dari Trion yang mereka miliki. setelah seseorang kehabisan energi trion maka mereka tidak bisa menghasilkan senjata trigger dan mereka akan di tinggalkan tidak berdaya
Pemicu untuk mengaktifkan Trigger sebenarnya hanya sebuah Chip yang terletak pada perangkat Trigger dengan delapan slot berbeda untuk delapan fungsi trigger yang berbeda-beda tuk memutuskan bentuk senjata yang di inginkan oleh pengguna trigger tersebut.
Seseorang yang bertarung menggunakan trigger dapat beralih/mengganti senjata mereka dari Menyerang ke pertahanan (seperti Raygust yang digunakan osamu yang dapat berubah dari bentuk pedang ke bentuk tameng) dengan cara mengganti fungsi dari slot trigger mereka sendiri yang mana satu sisi berfungsi sebagai trigger utama untuk tangan yang dominan, sementara sisi lain memiliki fungsi untuk trigger tambahan/pendukung (seperti osamu yang menggunakan raygust dan Asteroid). Seseorang dapat menggunakan sebuah trigger yang sama secara bersamaan seperti pedang scorpion yang di gunakan oleh Shiro dari Uniat Kazama
Previous
Next Post »
Thanks for your comment
.